Minggu, 29 September 2013

Roller Coaster Tycoon 3


Review Game : "Roller Coaster Tycoon 3"


Klasifikasi Game

Developer           : Frontier Developments
Publisher             : Atari, Inc
Platform              : Mac OS X, Windows (98/ME/2000/XP/Vista/7/8)
Release Date       : 26 Oktober 2004
Genre                  : Construction and Management Simulation
                             7.9 (http://asia.gamespot.com/rollercoaster-tycoon-3/)

Deskripsi

Roller Coaster Tycoon 3 merupakan sebuah game simulasi konstruksi dan manajemen sebuah taman hiburan yang diterbitkan oleh Atari dimana game ini merupakan versi ke 3 dari Roller Coaster Tycoon Series yang banyak digemari oleh pecinta game simulasi. Game ini mengajak pemain untuk merasakan bagaimana sensani menjadi seorang pebisnis atau pemilik sebuah taman hiburan yang terkenal dan bertugas untuk mengelola semua pembangunan tiap wahana yang ada mulai dari pemilihan jenis wahana, membuat desain wahana (semisal mendesain bentuk roller coaster), penyediaan fasilitas wahana, bahkan hingga keuangannya dimana tiap wahana bermain diharuskan untuk mendapatkan profit sebanyak-banyaknya dari tiket yang dibeli oleh pengunjung. Selain itu, dalam mengelola taman hiburan, pemilik juga diharuskan untuk menjaga tingkat kesenangan pengunjung agar semakin hari banyak pengunjung yang dating di taman hiburan yang kita bangun.

GamePlay

Roller Coaster Tycoon 3 memiliki dua metode gameplay yaitu Career dan Sandbox. Dalam metode Career, pemain harus menyelesaikan tantangan sesuai yang ada dalam scenario game dimana waktu dan uang dalam penyelesaian tantangan dibatasi. Setiap scenario memiliki tiga tingkat tujuan yaitu sebagai Apprentice, Bussinesman, dan Tycoon. Semakin tinggi tingkatannya makan semakin menantang tujuan pembangunan taman hiburan yang akan diselesaikan. Sedangkan pada mode Sandbox, pemain memiliki waktu, lahan dan uang tak terbatas untuk membangun sebuah taman hiburan yang pemain inginkan.
Meskipun begitu, kedua gameplay diatas sama-sama untuk mengelola semua aspek yang ada pada taman hiburan dimana pemain dapat membangun atau menghancurkan wahana, mengatur pemandangan taman hiburan, menyediakan berbagai fasilitas, menempatkan berbagai toko souvernir, mempekerjakan pegawai untuk merawat wahana, menyesuaikan keuangan taman bermain, serta menjaga tingkat kesenangan pengunjung.

ScreenShot









Video Gameplay




Alasan Sebagai Game Terbaik
Game ini menurut saya sangat menarik karena kita bisa merasakan sensasi menjadi pemilik sebuah taman hiburan dimana kita bisa membangun serta mengelola taman hiburan semau kita. Tentunya sangat mengasikkan jika bentuk taman hiburan yang banyak wahana tersebut bisa kita bangun sesuai dengan keinginan kita dan kita nantinya bisa menjelajahi tiap sudut taman hiburan yang kita buat. Selain itu kita bisa mendapatkan kesenangan tersendiri jika nantinya taman hiburan yang kita buat terdapat banyak sekali pengunjungnya serta mendapatkan dollar yang sangat banyak.

Oleh : Artha Pradyta (5110100109)

Chrono Cross Review


Genre: RPG
Theme: Parralel worlds, fantasy.
Platform: Playstation
ESRB: Teen (13+)
Rating: 10/10 (asia.gamespot.com)

Chrono Cross merupakan sebuah game role-play yang dikembangkan oleh Squaresoft(sekarang Square Enix) untuk console Playstation. Game ini menceritakan Serge, seorang anak berusia 17 tahun yang memiliki masa lalu rumit dan harus menjelajahi dua dimensi dari dunia: ‘homeworld’ – dunia dimana Serge masih hidup dan menjalani hidupnya – dan ‘another world’ – dimana Serge diceritakan mati –. Ditemani dengan Kid, pencuri perempuan misterius, dan banyak karakter lainnya yang dapat ditemui dari dua sisi dunia di berbagai tempat dalam menjelajah kepulauan El Nido, Serge berusaha untuk menguak masa lalunya dan mencari Frozen Flame, sebuah benda misterius, dengan dibayang-bayangi oleh kehadiran Lynx, karakter antagonis yang juga menginginkan Frozen Flame.

Peta 2 dunia yang berbeda dalam Chrono Cross: Home World dan Another World.

Aturan permainan:
Pemain mengontrol pemeran utama bernama Serge, dimana Serge dapat menjelajah berbagai lokasi dalam map dengan ‘membawa’ maksimal 2 karakter lain. Dalam game ini, musuh terlihat jelas dalam layar sehingga bila pemain berjalan ke arah musuh tersebut dan mengenai musuh, maka pemain akan otomatis melawannya. Dalam pertarungan, pemain dapat menyerang secara fisik memakai senjata maupun tangan kosong, memakai “Elemen”, bertahan, maupun lari dari musuh. Pertarungan dilakukan secara bergiliran antara musuh dan pemain. Pada menu ‘attack’, pemain dapat memilih 3 level dalam attack: lemah, medium, dan kuat. Hal ini berkaitan dengan persentase mengenai musuh, stamina, dan kekuatan serangan itu sendiri. Misalnya, menyerang dengan attack yang lemah menggunakan stamina yang lebih sedikit daripada level kuat, dengan persentase serangan mengenai musuh yang tinggi daripada level kuat, namun kekuatan yang dihasilkan untuk mengurangi nyawa musuh lebih sedikit. Bila stamina habis, pemain tidak dapat menyerang dalam giliran tersebut namun saat pemain memilih bertahan, stamina akan bertambah.
  
Layar pertarungan dalam Chrono Cross

Sistem elemen dalam Chrono Cross menghandle magic, item yang dapat dikonsumsi, maupun skill karakter, yang dapat “dipakaikan” pada setiap karakter sesuai dengan kolom elemen yang dimiliki karakter. Elemen ini bisa didapat melalui toko ataupun ditemukan dari kotak harta yang ada. Terdapat 6 warna elemen berbeda dengan efek tertentu: Merah (api) bertentangan dengan Biru (air/es), Hijau (angin/flora) bertentangan dengan Kuning (tanah/lightning) dan Putih (cahaya) bertentangan dengan Hitam (kegelapan/gravitasi). Setiap karakter dan musuh memiliki satu warna dasar, yang memberikan kekuatan ekstra untuk elemen yang berwarna sama namun membuat lebih lemah dengan elemen yang bertentangan.
 Elemen yang terdapat dalam game Chrono Cross
 Elemen saat dipakai dalam pertarungan

Alasan saya memfavoritkan game ini:
  • Soundtrack yang ‘kaya’ dan bagus, diproduksi oleh Yasunori Mitsuda, seorang komposer. OST yang berbeda dan unik pada setiap tempat dan event tertentu membuat kita seakan – akan terhanyut dalam suasana dan merasakan sensasi seperti berada di dalam tempat tersebut.
  • Grafik dan scene 3D yang rapi dan bagus, membuat permainannya jauh lebih menarik.
Salah satu scene dalam Chrono Cross
  • Memiliki lebih dari 40 karakter pendukung, masing – masing dengan karakteristik yang berbeda antara satu sama lain, bahkan cara berbicara dan bahasa masing – masing karakter yang unik sehingga membuat kita tidak bisa mengabaikan interaksi dengan para karakter tersebut.
Beberapa karakter pendukung di Chrono Cross

Gaya bicara Poshul, salah satu karakter pendukung di Chrono Cross. Masing - masing karakter memiliki gaya bicara yang berbeda, membuat karakteristik sebuah karakter unik dan menonjol.
  • Alur cerita yang rumit namun dipoles sedemikian mungkin dengan beberapa twist yang tidak terduga, membuat pemain penasaran dengan jalan cerita yang ada.
  • Terdapat event tersembunyi, membuat pemain harus benar – benar menjelajah dan mencoba berbagai cara untuk menemukan event tersebut.
  • Dengan 11 ending yang berbeda, bisa dipastikan pemain tidak bisa bermain hanya sekali. Pemain akan penasaran untuk mencoba memainkan game ini lagi walaupun telah tamat memainkannya.
Video Trailer:

Opening:

 Gameplay:


Ditulis Oleh:

Nama: Febi Nur Salsabila
NRP: 5110100203
Febi Nur Salsabila | Create Your Badge

"Gravity Guy" for iOS iPhone


Berikut ini saya akan bercerita sedikit tentang salah satu game kesukaan saya, yaitu “Gravity Guy” untuk iOS iPhone. Game yang dikeluarkan oleh miniclip.com ini memiliki karakter permainan yang simpel dan unik. game ini memiliki kelebihan baik dalam segi fitur yang ada ataupun scenario yang di berikan.

Sebelum saya melanjutkan, coba teman-teman membayangkan jika kita bisa melawan hukum gravitasi. Hukum yang dicetuskan oleh seorang ilmuan besar yaitu Newton sekitar 300 tahun yang lalu ini, dan masih digunakan sampai sekarang. Pasti rasanya sangat menyenangkan saat kita bisa melayang dan melawan hukum gravitasi. Nah di dalam game ini, kita bisa merasakan rasanya melawan hukum gravitasi. Mari kita simak sedikit cerita tentang game ini.

Scenario

Kita akan bermain di dalam sebuah dunia, dimana hukum gravitasi telah dilewati. Dunia dimana kita bisa melayang, melompat, dan berlari dari satu tempat ke tempat lain. Dan kita akan bermain sebagai seorang pria pemberani yang akan menjadi seorang hero atau pahlawan. Dalam hal ini, kita akan melawan sebuah hukum, yaitu hukum gravitasi. Dan untuk itu, kita akan melarikan diri, karena kita merasa tidak bahagia berada di dunia ini. Dan pria ini menjadi yang pertama dalam melawan hukum ini. Dia akan dikejar oleh para tentara penegak hukum di dunia ini. Dan dia akan berlari dan melompat dan menempel pada tembok agar dia tidak jatuh ke bagian dunia lain. Dia berjuang melarikan diri dan melompat menghindari tembok-tembok yang naik turun bagaikan rintangan yang ada di dalam dunia ini.




Aturan main
Sistem pada Gameplay ini cukup mudah, kita tinggal menekan tap pada Smartphone atau tablet kita agar gravity guy kita melompat berpindah tempat dari satu tembok ke tembok yang lain. Sedangkan si gravity guy akan secara otomatis berlari. Jangan lupa kita harus cepat- cepat karena kita juga akan di kejar-kejar oleh para tentara. Dalam game ini kita akan di wajibkan untuk terus menempel pada tembok yg ada. Dan untuk berpindah tempat, kita cukup menekan tap pada layar iPhone kita.

Untuk menyelesaikan game ini kita harus melewati 30 level, dan 3 Dunia, dunia ini memiliki perbedaan pada sruktur tembok masing-masing. karena itu jangan langsung menganggap bila game ini gampang sebelum menyelesaikannya. Lumayan sulit untuk meloloskan diri dari kejaran para tentara sambil menghindar dari rintangan-rintangan yang ada.

Selain tersedia dalam versi Single Player, kita juga bisa bermain dengan teman, dalam mode Multi Player. Pada “Gravity Guy” versi iOS iPhone, kita bermain secara bersamaan dengan menggunakan versi multiplayer hingga 4 orang teman. Jadi kita bisa bertanding dengan teman-teman kita untuk meloloskan diri.

Spesifikasi
Walaupun graphics yang digunakan pada “Gravity Guy” yaitu animasi 2D, tetapi Hal inilah yang membuat kita mampu menikmati game ini dengan baik. Karena tampilan halus yang ditampilkan oleh game ini sampai saat ini di dalam versi terbaru “Gravity Guy” menggunakan FrameRate sebesar 60 fps, karena itu kita tidak perlu khawatir dengan kenyamanan yang ditampilkan di dalam game ini.

Gravity Guy selain tersedia versi Iphone, Windows Phone atau Android tersedia juga dalam versi PC yang bisa dimainkan secara online dari website-nya.

Product: Gravity Guy | Publisher: Miniclip | Format: iPhone | Genre: Action, Platform.

Rating:
Alasan saya
Gravity Guy merupakan salah satu game terbaik yang pernah saya mainkan. Karena game ini simpel, menghibur, tidah perlu berpikir untuk memainkannya. Inilah mengapa bagi saya game ini membuat saya bisa menikmatinya saat bermain. Saya bermain game ini sudah sejak 2012 lalu, dan masih menghibur untuk dimainkan. Apalagi jika dimainkan dalam mode multiplayer bersama teman.

Riview oleh:
Muhammad Redha
5110100703


Muhammad Redha

Create Your Badge

Plants vs. Zombies Review


Trailer

 


Aturan Main

Bendung serangan Zombie di pekarangan rumah Anda. Segerombolan zombie hendak menyerang rumah Anda, dan pertahanan satu-satunya adalah dengan sekumpulan 49 tanaman yang akan mengejutkan zombie. Gunakan Peashooters, Wall-nuts, Cherry Bombs dan lainnya untuk memperlambat, membuat bingung, melemahkan dan membendung 26 jenis zombie sebelum mereka bisa mencapai pintu depan Anda. Setiap zombie memiliki keahlian khusus sendiri, jadi perlu berhati-hati dalam menggunakan persediaan tanaman dan benih yang terbatas. Hadapi musuh yang suka menikmati mati (zombie), dengan hambatan berupa cooldown pada bunga matahari, kabut yang menutupi dan kolam renang yang akan menambah tantangan.

Klasifikasi

  • Sinonim : PvZ
  • Genre :  Real-Time Strategy, Tower Defense, Puzzle
  • Tema : Horror, Animated Blood, Cartoon Violence
  • Penilaian ESRB : Everyone 10+ (E10+)
  • Statistik : 8,5 (versi PC di gamespot.com ), 9,0 (metacritic.com)
  • Platform : Nintendo 3DS, Nintendo DS, Nintendo DSi, PlayStation 3, PS Vita, Xbox 36, iPhone/iPad, Windows Mobile

Screenshots

Klik pada gambar untuk versi yang lebih besar

Alasan

Perlu ditegaskan bahwa ini adalah review game terbaik dari sudut pandang penulis. Jadi semua bergantung pada kesukaan masing-masing penulis. Alasan penulis mengambil game ini sebagai game terbaik adalah :
  • Ukuran file instalasinya yang minim tidak membuat harddisk bengkak.
    •  Game dengan ukuran yang besar, akan menjadi kendala tersendiri bagi pengguna yang hendak memainkannya, misal seperti lama proses mengunduhnya, harddisk yang terbatas.
  • Tidak memerlukan video grafis yang tinggi.
    • Salah satu kendala dalam memainkan game adalah video grafisnya. Game-game 3D yang memiliki grafik mewah dan memanjakan mata sudah tentu hanya bisa dimainkan dengan komputer yang memiliki video grafis yang tinggi. Sedangkan PvZ dapat dimainkan di komputer yang spesifikasinya tidak terlalu tinggi.
  • Gameplay yang hanya menggunakan mouse dan mudah dimengerti.
    • Untuk pengguna yang awam terhadap sesuatu, biasanya hanya mengandalkan teknik melakukan klik secara acak. Terutama bagi anak-anak yang belum mahir dalam menggunakan keyboard oleh karena itu game ini sangat mudah untuk dimainkan oleh anak-anak sekalipun
  • Rating Everyone 10+ sehingga bisa dimainkan bersama keluarga.
    • Aturan main yang mudah dimainkan sehingga membuat semua kalangan dapat dengan mudah memainkannya. Merupakan kesenangan tersendiri jika kakak, adik, ayah, atau ibu saling ngotot dalam memilih tanaman yang tepat untuk menghadapi segerombolan zombie. Karena memang setiap pemain akan memiliki strategi yang berbeda, sehingga tanaman yang akan dipilih pun juga berbeda.
  • Jam terbang : Kurang lebih sekitar empat kali install ulang, empat kali mendapat medali emas.
  • Memiliki banyak platform sehingga mudah dijangkau, bahkan pada perangkat mobile pun juga ada.




Review ini ditulis oleh:
Fajar Hidayat -  5109100205

Hidayat Fajar | Create Your Badge